Abdul Rahman – Bubur sumsum bola-bola sagu
Bahan-bahan:
Bahan bola-bola sagu:
300 ml susu UHT
3 sdm tepung sagu
1 sdm gula pasir
1 sdt vanili bubuk
Pasta pandan secukupnya
Bahan bubur sumsum:
250 ml santan
1 sdm tepung sagu
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
1 helai daun pandan
Bahan pelengkap:
Gula merah cair
Cara Pengolahan:
Langkah pertama, campurkan semua bahan bola-bola sagu kemudian masak sampai mengental lalu masukan ke dalam cetakan es batu berbentuk bola-bola lalu biarkan sampai dingin dan masukan kedalam kulkas selama 1-2jam sampai bola2 set dan padat.
Kemudian masak semua bahan bubur sumsum sampai mengental lalu sisihkan, Setelah semua matang, tata bola-bola sagu kemudian beri gula merah cair, dan bubur sumsum, hias dengan daun pandan, dan bubur sumsum bola-bola sagu siap dihidangkan, lebih nikmat disajikan dingin ☺
Note: untuk 2porsi
Cerita tentang masakan:
Bubur sagu merupakan masakan yang sangat familiar bagi saya yang memang lahir dan besar di kota Ambon, hampir setiap hari kami makan bubur atau papeda dengan ikan kuah kuning, namun kali ini saya membuat hidangan bubur sagu yang sedikit berbeda yaitu bubur sumsum bola-bola sagu, bubur yang bercita rasa manis,gurih ini sangat cocok dimakan dalam keadaan dingin, dan juga sebagai makanan penunda lapar, mengapa demikian, karena sagu merupakan sumber karbohidrat, karbohidrat dalam sagu berfungsi menambah energi, kemudian serat, serat dalam sagu dapat menyerap kelebihan asam lambung di dalam perut, kemudian glukosamin,kalsium,zat besi, dan tembaga. Dan perlu diingat bahwa kadar gula yang terkandung dalam sagu sangatlah rendah sehingga aman untuk dikonsumsi ☺